Jakarta (ANTARA News) – Rumah Qur’an Violet (RQV) bersama Aksi Cepat Tanggap (ACT) menyelenggarakan Ceria Sambil Wirid (Ceriwid) dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember di Kantor Pusat RQV Indonesia, Johar Baru, Jakarta. 

Presiden RQV Indonesia Sultan Muda Azmi Fajri Usman mengatakan bahwa tema ceriwid saat ini adalah “Ibu Hebat Pecinta Al Qur’an”. 

“Tujuannya adalah menanamkan jiwa cinta Qur’an pada ibu-ibu yang menjadi sekolah pertama bagi anak-anaknya. Pentingnya pembentukan kepribadian yang kuat dan baik berdasarkan Qur’an pada anak dirasa perlu dewasa ini melihat zaman yang semakin memprihatikan,” ungkapnya dalam rilis yang diterima, Minggu. 

Ceriwid sendiri diawali dengan dzikir, yasinan, do’a, dan sholawatan yang dipimpin langsung oleh Presiden RQV Indonesia. Kemudian, kegiatan diisi dengan talkshow inspiratif bersama para ibu hebat antara lain Anaway Irianti Mansyur dan dr Ainil Mastura, Sp.AK. 

Menurut Anaway, menjadi ibu yang hebat bagi anak-anaknya itu tidak mengesampingkan kegiatannya untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. 

Sementara itu, dr. Ainil mengisahkan pengalamannya sebagai seorang istri dari tokoh nasional di sela kesibukannya praktik di tiga rumah sakit. 

Vice Presiden ACT Rini Maryani turut mengapresiasi kegiatan ini dengan mengatakan,”Saya berharap dengan adanya peringatan Hari Ibu seperti Ceriwid ini, Ibu Indonesia dapat kembali bersemangat menjadi Ibu Hebat Pencinta Al Qur’an sebagaimana narasumber kita yang luar biasa." 

Baca juga: Sambut Hari Ibu, 100 anak di Kediri basuh kaki ibunya

Diakhir acara Ceriwid, RQV Indonesia melakukan galang donasi wakaf Al Qur’an untuk para penghafal Qur’an anak-anak di seluruh Indonesia. 

“Galang donasi Qur’an wakaf ini dilakukan demi menebar manfaat keseluruh sudut negeri, khususnya oleh ibu-ibu agar generasi masa depan besar dengan mencintai Al Qur’an” tutur Executive Strategic Partnership RQV Indonesia WD124 Fania Vivi Hikmawati. 

Selain galang donasi, deklarasi ibu hebat pencinta Al Qur’an juga dilakukan pada acara tersebut. Deklarasi ini dilakukan untuk pribadi ibu-ibu agar lebih mencintai Al Qur’an sebagai landasan mendidik anak-anak.

Sampai saat ini RQV Indonesia telah tersebar di 10  propinsi di Indonesia yakni, Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Lampung, Bangka Belitung, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan  Sulawesi Barat. Dengan total 2.333 penerima manfaat dengan jangkauan 10 provinsi di Indonesia. Terdiri dari 28 Desa, 21 Kecamatan, 13 Kabupaten/Kota dengan jumlah penerima manfaat 97 kepala keluarga, 89 relawan dan 44 rumah belajar Alquran yang tersebar dipenjuru Indonesia.

Baca juga: Menteri PPPA ajak perempuan bersama-sama membangun bangsa

Baca juga: PDIP: Hari Ibu momentum mendorong kepeloporan perempuan

 

Pewarta: Anggarini Paramita
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018