Surabaya (ANTARA News) - PT Telkomsel mulai mengembangkan pasarnya di Surabaya, Jawa Timur dengan membidik segmen pelanggan perusahaan melalui layanan "MyBusiness" sebagai solusi bisnis.

General Manager Corporate and Government Product Marketing Telkomsel, Rini Apriliani di Surabaya, Kamis mengatakan, layanan ini akan membantu dan mendukung perusahaan untuk meningkatkan performa bisnis dan transformasi digitalnya.

"Digital tranformasi yang kami tawarkan mendorong perusahaan mampu `mendelivery` informasi secara cepat ke konsumen, dan membantu perusahaan meningkatkan akses kepada informasi," kata Rini, kepada wartawan.

Ia mengatakan, layanan ini juga sangat penting untuk mendukung proses digitalisasi suatu perusahaan dalam rangka meningkatkan produktivitas dan efisiensi perusahaan secara keseluruhan.

Ia menjelaskan, saat ini sudah semakin banyak perusahaan yang sadar untuk meningkatkan performa bisnisnya ke layanan digital, namun kendalanya mereka belum banyak yang tahu bagaimana mengimplementasikan.

"Oleh karena itu, kami gencar menyelenggarakan Telkomsel MyBusiness Exhibition untuk mengedukasi perusahaan di Indonesia, khususnya Jatim, agar menerapkan transformasi digital," katanya.

Ia mengatakan, tren jumlah pelanggan kami di segmen perusahaan sebenarnya terus bergerak positif, dan saat ini kontribusi terbesarnya berasal dari kelas "large enterprise" sekitar 60 persen sisanya campuran antara government dan "small medium enterprise".

Sementara itu, kata dia, secara nasional Telkomsel tahun 2018 fokus membagi pelanggan dengan segmen bisnis perusahaan yang dibagi menjadi tiga segmen, yakni government, large interprice dan small medium interprice.

"Tahun lalu kami mengundang lebih dari 200 pelanggan perusahaaan, dan kami berhasil meraih 50 persen pelanggan potensial yang kemudian kami prospek menggunakan produk digital kami. Tahun ini kami targetkan dapat melebihi angka tersebut," katanya.

VP Sales & Marketing Area Jawa Bali Bali Telkomsel Ericson Sibagariang mengatakan, Telkomsel membidik segmen perusahaan melalui pameran Telkomsel MyBusiness dengan berupaya menyediakan berbagai solusi digital yang sesuai dengan kebutuhan transformasi bisnis.

Pameran telah digelar di empat kota, yakni di Jakarta (9 Agustus 2018), Balikpapan (30 Agustus 2018), Batam (6 September 2018), serta hari ini di Surabaya.

"Dengan pameran ini, diharapkan dapat membuka berbagai kesempatan baru dalam pengembangan bisnis pelanggan sehingga pada akhirnya akan meningkatkan produktivitas bisnis perusahaan," katanya.

Pewarta: A Malik Ibrahim
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018