Jakarta (ANTARA News) - Jakarta Timur menargetkan bisa menghimpun dana sumbangan hingga Rp7 miliar pada bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) tingkat kota di Jakarta Timur pada 18 September hingga 30 November 2018.

Wali Kota Jakarta Timur M Anwar dalam pernyataannya di Jakarta, Selasa, optimistis Jakarta Timur akan mengulang kembali pencapaian terbesar se-DKI Jakarta dengan memaksimalkan donasi dari potensi yang di Jakarta Timur.

"Saya yakin dan optimis bahwa kita mampu meraih capaian itu. Tahun lalu kita dapat meraih sebesar Rp6 miliar, sedangkan target tahun ini Rp7 miliar. Tentunya, akan kami gaungkan terus jiwa sosial kemanusiaan kepada seluruh warga, sehingga hasil penggalangan donasi yang didapat melebihi yang telah ditargetkan," ujar Anwar saat pembukaan bulan dana PMI.

Dalam pembukaan tersebut, Wali Kota juga mengucapkan terima kasih serta memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya bagi para pengumpul dana terbanyak tahun 2017.

"Pada tahun 2017 suku dinas pendidikan wilayah 1 memberikan Rp2,1 miliar, ditambah  dengan hasil yang dikumpulkan dari pihak kelurahan dan kecamatan. Diharapkan, yang telah kita capai sebelumnya dan masa mendatang dapat dimanfaatkan sehingga dapat berguna dengan sebaik-baiknya oleh pengurus PMI dalam bidang sosial kemanusiaan," kata Anwar.

Semenatara itu, Kepala Biro Kesra Sekretariat Daerah Provinsi DKI Jakarta Zainal mengungkapkan, untuk menarik para donasi PMI harus banyak melakukan kegiatan, dimana kantong-kantong donasi dapat disebar.

"Pencapaian itu mudah diraih dengan melakukan  berbagai kegiatan yang terkait dengan kegiatan PMI," ujar Zainal.

Target pencapaian tersebut juga, optimistis diraih oleh Ketua PMI Kota Jakarta Timur HR Krisdianto, karena dia memiliki keyakinan masyarakat paham dan tahu pada tujuan PMI untuk meningkatkan kapasitas sumber daya organisasi di berbagai tingkatan, baik manusia maupun sarana prasarana yang diperlukan dalam operasi penanganan bencana di seluruh wilayah Indonesia.

"Jadi saya pun yakin dan optimis Jakarta Timur dapat meraih pencapaian target, karena kita semua tahu betul bahwa tujuan strategis PMI itu meningkatkan ketahanan masyarakat dalam mengurangi risiko dan dampak bencana serta penyakit di seluruh wilayah Indonesia," tutur Krisdianto.

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018