Ottawa (ANTARA News) - Venus Williams terhindar dari kekalahan di tangan petenis AS lain Caroline Dolehide, menaklukkan petenis 19 tahun itu dengan skor 7-5, 6-1 untuk mengamankan kemenangan di putaran pertamanya di Piala Rogers pada Minggu.

Williams, yang menelan kekalahan di perempat final pada ajang Silicon Valley Classic pekan lalu, sempat mengalami servenya dipatahkan pada fase awal laga namun ia mampu bangkit untuk mengatasi lawannya yang berbahaya itu.

"Menurut saya ia benar-benar memiliki serve kedua yang bagus," kata Williams kepada para pewarta, mengenai Dolehide. "Menurut saya, saya memiliki perasaan yang lebih baik pada set kedua. Pada set pertama, saya masih meraba-raba."

Dolehide memperlihatkan potensinya pada Maret ketika ia hampir menaklukkan petenis peringkat satu dunia Simona Halep di Indian Wells. Melawan Williams, petenis muda ini kehilangan momentum pada fase akhir laga ketika Williams memenangi 12 dari 14 gim terakhir pertandingan ini.

Dua unggulan lain yang bermain pada hari pembukaan adalah unggulan kesembilan Karolina Pliskova dan unggulan kesepuluh Julia Goerges, di mana keduanya meraih kemenangan.

Pliskova mengalahkan Katerina Siniakova dengan skor 6-4, 6-4 sedangkan Goerges menaklukkan Timea Babos dengan skor 3-6, 7-6(3), 6-4.

Petenis papan atas lain yang belum bermain adalah petenis peringkat teratas Halep dan petenis peringkat dua dunia Caroline Wozniacki asal Denmark. Delapan unggulan teratas mendapatkan "bye" di putaran pertama. Demikian laporan Reuters.

(H-RF/A020)

Pewarta: antara
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018