Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan gempa bumi berkekuatan 5,3 skala Richter melanda Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Minggu (13/5) malam.

Seperti dilansir BMKG dalam situs resmi www.BMKG.go.id, gempa terjadi pukul 22.33 WIB pada kedalaman 147 km dengan pusat gempa berada di 5,24 LU - 125,56 BT atau 180 km Timur Laut Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara.

BMKG menyatakan gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018