Jakarta (ANTARA News) - Duo penyanyi TVXQ akan tampil Yokohama Nissan Stadium pada bulan Juni sebagai leg akhir tur dome Jepang ketiga mereka, "TVXQ Live Tour ~ Begin Again ~".

Pihak S.M. Entertainment mengatakan konser ini akan berlangsung selama tiga hari yakni 8-10 Juni 2018

TVXQ kali terakhir tampil di sana pada 2013. Mereka adalah musisi pertama asal Korea Selatan yang tampil di sana.

U-know Yunho dan Max Changmin akan menjadi musisi pertama yang menggelar konser selama tiga hari di stadion yang memiliki kapasitas kursi 75.000 itu.

Pada tur dome sebelumnya, TVXQ telah tampil 17 kali dan 780.000 orang hadir dalam konser terakhir mereka.

"Terima kasih banyak atas dukungan kalian untuk kegiatan tahun lalu. Kami akan menunjukkan sisi kami yang lebih baik dengan tanggung jawab sebagai TVXQ dan resolusi baru," kata U-know Yunho dalam sebuah rilis.

"Sekali lagi aku merasa TVXQ berada di atas panggung," kata Max Changmin seperti dilansir laman Kantor Berita Yonhap.

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2018