Mereka ini setidaknya 14 kali beraksi di Semarang dan 17 kali di Solo."
Semarang (ANTARA News) - Polrestabes Semarang meringkus tiga anggota komplotan lintas wilayah Jawa Tengah yang sudah beraksi di puluhan tempat kejadian.

Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Burhanudin di Semarang, Minggu, mengatakan, komplotan ini biasa beraksi di wilayah Semarang hingga Solo.

Bersama dengan komplotan tersebut diamankan 14 sepeda motor hasil curian.

"Mereka ini setidaknya 14 kali beraksi di Semarang dan 17 kali di Solo," katanya.

Adapun lokasi yang menjadi sasarannya, kata dia, juga acak, seperti indekos, perumahan serta tempat parkir di kampus.

Ketiga tersangka yang diringkus masing-masing DF (26) dan AH (24) keduanya warga Perbalan Purwosari, Kota Semarang serta MI warga Solo.

Saat beraksi, kata dia, komplotan tersebut hanya butuh waktu kurang dari lima menit untuk membawa kabur sebuah sepeda motor.

Motor hasil curian tersebut dijual dengan harga antara Rp1 juta hingga Rp5 Juta per unit.

Saat ini polisi masih memburu satu lagi anggota komplotan tersebut yang masih kabur.

Pewarta: I.C. Senjaya
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016