Jakarta (ANTARA News) - Menjawab pertanyaan seputar desain Blade S6 yang disebut mirip iPhone 6, ZTE mengumumkan bahwa desain Blade S6 memiliki filosofi sendiri, yaitu "Life Curves".

Marketing Communication Director PT ZTE Mobile Devices Indonesia, Jason Guo, dalam keterangan persnya, Jumat, menyebutkan bahwa desain "Life Curves" terinspirasi dari butiran air.

Desain tersebut menonjolkan sisi lengkung yang ergonomis dengan menghilangkan sudut pada setiap sisinya.

"Letakkan ZTE Blade S6 pada sisi layar menghadap ke meja atau lantai, lalu gerakkan dengan arah memutar, dan ZTE Blade S6 dapat berputar tanpa hambatan," kata Jason.

"Hal itu karena desain layar ZTE Blade S6 memiliki desain "U-curved", layar ponsel cembung, memiliki dimensi 2.5D dan tidak sepenuhnya datar," tambah dia.

Menurut Jason, selama ini desain smartphone didominasi oleh desain yang konvensional, kaku dan monoton, melalui riset dan pengembangan ZTE menciptakan terobosan dengan ZTE Blade S6 yang diharapkan menjadi standar produksi smartphone lainnya di masa yang akan datang.

Selain layar dan desain, ZTE Blade S6 juga memiliki fitur-fitur, antara lain AliveShare dan SmartSense. Perangkat tersebut juga dilengkapi kamera utama 13MP dengan sensor IMX 214.

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015