Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita di laman Humaniora dan Warta Bumi Antaranews.com, Minggu (18/9)  menjadi perhatian pembaca dan masih menarik untuk kembali disimak, mulai dari enam warga Badui campak, waspada hujan lebat, penyelamatan ribuan satwa liar, hingga pembersihan pantai di Ambon.

Berikut lima berita kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali:

1. Relawan sebut enam warga Badui teridentifikasi positif campak

Koordinator Sahabat Relawan Indonesia (SRI) Muhammad Arif Kirdiat menyebutkan enam warga Badui teridentifikasi positif campak setelah dilakukan pengambilan sampel darah pekan lalu dengan melibatkan laboratorium Klinik RSDP Serang.

Selengkapnya baca di sini

2. Perhumas ajak pemuda berpikir seperti pendiri LKBN Antara Adam Malik

Sekretaris Umum Badan Pengurus Pusat Perhimpunan Hubungan Masyarakat (BPP-Perhumas) Indonesia Benny Siga Butarbutar mengajak pemuda Indonesia untuk berpikir seperti pendiri LKBN Antara Adam Malik yang memiliki visi menatap masa depan sejak muda.

Selengkapnya baca di sini

3. Peringatan dini BMKG: Waspada hujan lebat pada 18-20 September

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini hujan lebat dan angin kencang pada 18-20 September 2022 di beberapa wilayah.

Selengkapnya baca di sini

4. Ribuan tumbuhan dan satwa liar telah diselamatkan BKSDA Maluku

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Maluku hingga pertengahan bulan September 2022 telah menyelamatkan sebanyak 1.672 tumbuhan dan satwa liar (TSL) di daerah tersebut.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

5. Komunitas lingkungan bersihkan 3.891 kg sampah di Pantai Passo Ambon

Sejumlah komunitas lingkungan di Kota Ambon yang dikoordinasikan oleh Moluccas Coastal Care (​​​MCC), berhasil membersihkan sampah sebanyak 3.891 kilogram dari jenis plastik, tekstil dan campuran di Pantai Passo, Ambon, Maluku.

Selengkapnya bisa di baca di sini

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2022