Jakarta (ANTARA) - Lazio melanjutkan tren positif mereka dengan menundukkan Venezia 3-1 dalam laga pekan ke-19 Liga Italia pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB), ketika di pertandingan lain Bologna akhirnya kembali ke jalur kemenangan saat mempecundangi Sassuolo 3-0.

Bertandang ke Stadion Pier Luigi Penzo, Lazio menundukkan tuan rumah Venezia 3-1 untuk membukukan kemenangan beruntun dalam dua pertandingan terakhir.

Pedro Rodriguez membawa Lazio memimpin hanya tiga menit selepas sepak mula menyelesaikan umpan kiriman Adam Marusic dengan tendangan kaki kirinya.

Tuan rumah sempat membalas melalui tandukan Francesco Forte pada menit ke-30 dan skor imbang bertahan hingga turun minum, tetapi Lazio sukses merestorasi keunggulan pada menit ke-48 lewat penyelesaian jarak dekat Francesco Acerbi dalam situasi sepak pojok.

Baca juga: Juventus benamkan Cagliari 2-0

Lazio kemudian tampak lebih banyak menguasai jalannya laga tetapi kesulitan mencetak gol tambahan hingga akhirnya mendapat keuntungan ketika gelandang Tanner Tessmann diganjar kartu merah pada menit pertama injury time, memaksa Venezia menuntaskan laga hanya dengan sepuluh pemain.

Situasi timpang mampu dimanfaatkan oleh Luis Alberto yang mencetak gol pelengkap kemenangan Lazio pada menit kelima injury time.

Meski menang, Lazio belum beranjak dari posisi kedelapan klasemen dengan raihan 31 poin, sedangkan Venezia yang kini melewatkan enam laga nirmenang tak beranjak dari urutan ke-16 dengan 17 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Baca juga: Udinese dinyatakan menang WO atas Salernitana

Dalam pertandingan lainnya yang berlangsung bersamaan di Stadion MAPEI, Bologna sukses mempermalukan tuan rumah Sassuolo dengan kemenangan meyakinkan 3-0.

Riccardo Orsolini dan Aaron Hickey membawa Bologna nyaman memimpin 2-0 lewat gol-gol mereka hingga turun minum.

Upaya Sassuolo membalas lewat 13 percobaan tembakan yang lima di antaranya menemui sasaran tak kunjung membuahkan hasil.

Bologna malah melengkapi kemenangan mereka jadi 3-0 lewat gol pemungkas yang dicetak Federico Santander pada menit keempat injury time.

Kemenangan pertama dalam empat pertandingan yang mereka jalani membuat Bologna naik ke urutan kesepuluh dengan koleksi 27 poin, termasuk melewati Sassuolo yang turun ke peringkat ke-12 dengan 24 poin.

Baca juga: Lorenzo Insigne positif COVID-19
Baca juga: Inter Milan akui jaksa Italia selidiki keuangannya

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2021