Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu DKI Jakarta menjajaki kerja sama pembangunan kios-kios di Pantai Sunrise Pulau Pramuka, untuk menyediakan sarana berjualan berbagai produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) masyarakat Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, melalui keterangannya, di Jakarta, Senin, mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu menjajaki kerja sama tersebut melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BUMN PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni).

"Kami akan coba kerja sama dengan salah satu perusahaan pelayaran BUMN, PT Pelni, untuk kegiatan pemulihan ekonomi masyarakat dengan membangun kios-kios di Pantai Sunrise," ujarnya.

Baca juga: Kepulauan Seribu berharap Kampung Jepang jadi pionir ikon wisata

Junaedi berharap, pembangunan kios UMKM itu bisa membantu para pelaku usaha dalam pemasaran agar lebih laku dan masyarakat bisa merasakan langsung manfaat dari Pantai Sunrise, yakni salah satu ikon baru destinasi wisata pantai di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang.

"Kami harapkan rencana itu dapat segera terwujud, sehingga bisa dimanfaatkan masyarakat untuk menjual makanan dan aksesoris kepada wisatawan," kata Junaidi
 
Pantai Sunrise, Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta, Senin (22/11/2021). (ANTARA/ HO-Humas Kepulauan Seribu)


Sementara itu, Pelaksana tugas Manajer TJSL PT Pelni, Septiani Khadijah Thalib, mengatakan, pemenuhan kebutuhan perkembangan ekonomi Kepulauan Seribu di Pulau Pramuka akan dilakukan secara bertahap.

Septiani menambahkan, saat ini fokus pengembangan terkait bidang lingkungan, salah satunya adalah mengembalikan ekosistem hutan mangrove melalui kegiatan penanaman kembali bibit pohon bakau di Kampung Harapan Bersama PT Pelni, di Pulau Pramuka.

"Jika perkembangannya baik, kami akan lanjut ke bidang ekonomi. Karena, saat ini kami masih terdampak ekonomi di masa pandemi COVID-19. Semoga ke depannya kolaborasi itu bisa segera terealisasi," katanya.

Baca juga: Dermaga Pulau Pramuka jadi wisata baru pantai sunrise dan sunset
Baca juga: Wisata kuliner Kampung Jepang buka sampai malam pada akhir pekan



 

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Riza Harahap
Copyright © ANTARA 2021