Samarinda (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimatan Timur memberikan apresiasi dengan ditetapkan tokoh setempat, Sultan H Aji Muhammad Idris, sebagai pahlawan nasional oleh pemerintah pusat.

Direncanakan gelar Pahlawan Nasional terhadap Sultan H Aji Muhammad Idris akan diserahkan pada peringatan Hari Pahlawan, 10 November 2021, di Istana Negara oleh Presiden Joko Widodo kepada Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura XXI, Sultan Adji Muhammad Arifin.

"Ini kebanggan bagi kami, bagi seluruh masyarakat Kalimantan Timur, karena Sultan Kutai Ing Martadipura, H Aji Muhammad Idris, telah ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional," kata Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Hadi Mulyadi, di Samarinda, Senin.

Baca juga: LKKB upayakan pahlawan SMB II jadi idola pemuda Sumsel

Penetapan Sultan Kutai sebagai pahlawan nasional oleh Kementerian Sosial, bagi dia, menjadi bukti bahwa Kalimantan Timur ikut berjuang melawan dan mengusir penjajah di bumi Indonesia.

Terkait beberapa kali tertunda penetapan oleh pemerintah pusat, kata dia, tidak lain karena masalah administrasi, dokumentasi, dan kelengkapan pemberkasan yang harus penuhi, sehingga baru tahun ini ditetapkan.

Baca juga: Mengenal Usmar Ismail, pelopor film yang akan diberi gelar pahlawan

"Kami seluruh masyarakat Kaltim mengucapkan terimakasih kepada Kementerian Sosial yang mendukung hingga penetapan pahlawan nasional bagi warga Kaltim," kata dia.

Namun, kata dia, yang juga penting dari peristiwa ini bukan semata gelar pahlawan nasional, tetapi bagaimana masyarakat Kalimantan Timur, terutama generasi muda bisa mewarisi semangat juang dan rela berkorban, serta berkarya demi tegaknya bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia.

Baca juga: Siak ajukan Tengku Buwang Asmara sebagai pahlawan nasional tahun depan

"Terpenting bagaimana kita mewarisi nilai-nilai kepahlawanan yang diteladani dalam membangun Kalimantan Timur dan Indonesia," harapnya.

Selanjutnya, masyarakat Kalimantan Timur kembali mengusulkan calon pahlawan nasional, yakni Abdul Muis Hasan.

"Kepada Dinas Sosial segera melengkapi administrasi, arsip, dokumentasi dan verifikasi untuk pengusulan Abdul Muis Hasan sebagai calon pahlawan nasional dari Kaltim," kata dia.

Baca juga: Keluarga: terima kasih penetapan Tombolotutu sebagai pahlawan Nasional

Pewarta: Arumanto
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2021