Jakarta (ANTARA) - Kwon Soon-woo menjadi petenis Korea Selatan pertama yang memenangi gelar ATP Tour sejak Lee Hyung-taik pada 2003.

Kwon yang berusia 23 tahun itu mengalahkan petenis Australia James Duckworth 7-6(6) 6-3 pada laga final Astana Open, Minggu (26/9) kemarin.

Kwon tertinggal 6-3 pada tie-break set pertama sebelum akhirnya menyelamatkan tiga set poin dalam turnamen ATP 250 di Nur-Sultan tersebut.

Petenis peringkat 57 dunia yang bermain di final ATP pertamanya itu pun meraih kemenangan dan mengakhiri penantian Korea Selatan setelah 18 tahun untuk merebut gelar tingkat Tour sejak kemenangan Lee di Sydney International.

"Memenangkan turnamen ini akan membantu banyak pemain di Korea Selatan, dan banyak orang yang mencoba untuk keluar dari sana," ujar Kwon yang mengalahkan tiga pemain unggulan dalam perjalanannya menuju trofi, seperti dikutip Reuters, Senin.

"Para pemain yang lebih muda akan melihat saya, dan mereka percaya bahwa mereka bisa melakukannya juga," tambah Kwon.

Menurut data ATP Tour, pada awal musim ini, Kwon mencapai perempat final di Singapura dan Marbella hingga menuju empat besar di Eastbourne. Petenis Korea Selatan itu juga mengangkat trofi ATP Challenger Tour ketiganya di Biella. 

Baca juga: Tim Eropa untuk keempat kali berturut-turut juarai Piala Laver 

Baca juga: Naomi Osaka dipastikan absen di Indian Wells 2021 

Baca juga: Federer merasa lebih kuat setelah jalani operasi lutut 

 

Pewarta: Gheovano Alfiqi/Fitri Supratiwi
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2021