Berlin (ANTARA News/AFP) - Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin pada Kamis tiba di Berlin untuk melakukan pembicaraan dengan Kanselir Jerman Angela Merkel karena ia melayangkan ide berani zona perdagangan bebas di seluruh benua Eropa.

Menjelang kunjungannya ke Jerman, Putin, yang bertemu Merkel pada Jumat, mengatakan Rusia dan Eropa bisa bekerja sama untuk membentuk sebuah zona ekonomi perdagangan bebas mencakup seluruh benua Eropa "dari Lisbon hingga Vladivostok".

Merkel, yang mengembangkan hubungan kerja menyenangkan dengan Putin, seorang mantan agen KGB di bekas Jerman Timur, "menuangkan air dingin" pada ide Putin, tidak sedikit karena rencana yang diperjuangkan oleh perdana menteri Rusia untuk membuat sebuah blok kepabeanan bersama dengan Belarus ex-Soviet dan Kazakhstan.

"Langkah-langkah yang telah diambil Rusia baru-baru ini tidak menunjuk ke arah itu," Merkel mengatakan, mengacu pada visi tentang ruang ekonomi yang sama.

Putin, menulis dalam sebuah komentar untuk harian Jerman Sueddeutsche Zeitung, juga mengkritik Uni Eropa untuk upaya meliberalisasi pasar gas dan mendukung persaingan yang ada.

Untuk semua niat baik, rencana tersebut "merusak keinginan oleh investor untuk komitmen dana untuk proyek-proyek baru", kata Putin.

Putin pada Jumat juga akan membahas sebuah forum ekonomi dan duduk untuk makan siang dengan pengusaha Jerman.

Putin dan Merkel diperkirakan akan membahas nasib saham E.ON Ruhrgas 4,5-miliar dolar di Gazprom, produsen gas terbesar di dunia.

Surat kabar Rusia Kommersant mengatakan pekan ini, mengutip sumber-sumber, bahwa E.ON Ruhrgas ingin menjual3,5 persen sahamnya di raksasa gas kepada Vnesheconombank Rusia , bank pembangunan ekonomi negara. (A026/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010