Jakarta (ANTARA) - Rumah Sakit Pusat Infeksi Sulianti Saroso (RSPI SS) memulangkan tiga orang pasien sembuh dari COVID-19 dalam 24 jam terakhir, menurut data yang diterima ANTARA di Jakarta, Kamis.

Dua pasien sembuh merupakan kategori pasien dalam pengawasan (PDP), sementara satu lainnya sempat terkonfirmasi positif terpapar Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).

Dengan demikian, total pasien sembuh setelah mendapat perawatan di RSPI SS bertambah menjadi 83 orang terdiri dari PDP 44 orang dan 39 orang pasien terkonfirmasi positif memiliki COVID-19.

Sementara, dalam 24 jam terakhir, ada tambahan pasien baru masuk tiga 3 orang yang harus mendapat perawatan di RSPI SS.

Baca juga: RSPI Sulianti Saroso apresiasi penyerahan obat chloroquine

Sehingga RSPI SS kini merawat 25 orang pasien, dengan kategori PDP 11 orang dan 14 orang terkonfirmasi positif terinfeksi Severe Acute Respiratory Syndrome associated with Coronavirus type 2 (SARS-COV-2) itu

RSPI SS merawat pasien tersebut di tiga ruangan isolasi bertekanan negatif sebanyak 22 orang dan tiga orang dirawat di ruangan unit perawatan intensif (Intensive Care Unit/ ICU) berkategori PDP (1 orang) dan positif (2 orang).

Sampai saat ini, RSPI SS sudah merawat 132 pasien COVID-19 sejak menangani pasien kasus 01 dan 02 pada awal Maret lalu, dengan di antaranya 59 orang berstatus PDP dan 73 positif COVID-19.

Dari 132 orang yang dirawat tadi, 20 orang di antaranya meninggal dunia karena terkonfirmasi positif COVID-19 dan empat orang meninggal dunia berkategori PDP.

Baca juga: RSPI Sulianti Saroso butuh tambahan tenaga kesehatan

Sedangkan untuk kategori orang dalam pemantauan (ODP), RSPI Sulianti Saroso sudah memiliki data sebanyak 2.887 pasien hingga 15 April 2020.

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020