Saat ini SMAN 1 akan mengembangkan pustaka digital, kami berharap dukungan ini dapat membantu kegiatan pengembangan pustaka sekolah.
Padang (ANTARA) - Program BUMN Hadir Untuk Negeri (BHUN) memberikan bantuan senilai Rp30 juta untuk perpustakaan SMAN 1 Padang, Sumatera Barat.

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Assistant Manager Environmental Development PT KAI, Yunanto, kepada Kepala Sekolah SMAN 1 Padang, Nukman, sekaligus kunjungan rombongan Siswa Mengenal Nusantara (SMN) asal Kalimantan Selatan, di Padang, Rabu.

"Bantuan itu untuk menunjang perpustakaan SMAN 1 Padang agar lebih baik lagi dan mencukupi fasilitas pendukungnya," kata Yunanto.

Ia mengatakan bantuan yang diserahkan tersebut selain sebagai bentuk dukungan program BHUN juga sesuai dengan aturan program SMN 2019, dimana bagian setiap tempat yang dikunjungi disalurkan bantuan dari sinergi BUMN tersebut.

"Bantuan tersebut nantinya akan berupa barang baik buku, rak buku atau fasilitas lainnya," katanya.

Baca juga: Promo Gebyar Kemerdekaan PLN beri diskon hingga 100 persen

Baca juga: Peserta SMN 2019 Sumut akhiri kunjungan di Sulawesi Tengah


Kepala SMAN 1 Padang, Nukman mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi tinggi kepada program BHUN yang telah membantu pengembangan pustaka di sekolah tersebut.

"Saat ini SMAN 1 akan mengembangkan pustaka digital, kami berharap dukungan ini dapat membantu kegiatan pengembangan pustaka sekolah," katanya.

Selain memberikan bantuan, pada kesempatan itu 23 peserta SMN dan guru pendamping melihat langsung shelter tsunami yang dimiliki sekolah tersebut.

Anggota rombongan juga diberikan penjelasan tentang program unggulan yang ada di sekolah itu.

"Kami tadi juga memberikan penjelasan kepada peserta SMN tentang kegiatan OSIS, program Tahfiz Quran dan prestasi yang diraih sekolah sebagai sekolah berintegritas di tingkat Sumbar," katanya.

Peserta SMN asal Kalsel dalam kegiatan itu juga menampilkan bakat seni permainan alat musik, dan atraksi silat. Sementara itu siswa SMAN 1 Padang unjuk kebolehan dengan menampilkan tari payung dan tari piring.

Selanjutnya, peserta SMN akan bertolak menuju Kota Pariaman untuk melakukan kegiatan penanaman pohon mangrove dan melihat konservasi penyu.*

Baca juga: Siswa Kalsel dan Sumbar bertukar pengalaman di SMN

Baca juga: Siswa Sumbar peserta SMN penasaran dengan pasar terapung

Pewarta: Laila Syafarud
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2019