Denpasar (Antara Bali) - Komitmen Grup Hardys Holdings untuk hadir sebagai pusat perbelanjaan terlengkap di Kabupaten Banyuwangi, salah satu unit bisnis HardysRetail yakni HardysMalls Basuki Rachmat Banyuwangi akan resmi beroperasi Jum’at, 12 Juni 2015.

Direktur Merchandising HardysRetail, Mega Esti Roh Ani,SE di dampingi Direktur Operasional  HardysFunzone, Setyanto Budi Nugroho usai rapat persiapan terakhir opening HardysMalls Basuki Rachmat Banyuwangi, Sabtu (6/6), menyatatakan, acara pembukaan akan diawali ritual Istighasah untuk kelancaran operasional HardysMalls Basuki Rachmat Banyuwangi.

Mega menjelaskan, selain Pusat Kuliner dan Pusat Oleh-Oleh Khas Banyuwangi, HardysMall Basuki Rachmat Banyuwangi juga menyediakan berbagai barang kebutuhan rumah tangga, fresh food serta kebutuhan perabotan rumah tangga yang lengkap di HardysSupermarket dan HardysHardware.

Belum lagi, HardysDepstore yang menyediakan aneka busana trendy yang lengkap dan murah. “Keunggulan kami adalah kelengkapan barang, one stop shopping dan kenyamanan berbelanja dengan area yang luas dan nyaman” paparnya.

Sementara itu, Setyanto, menambahkan selain HardysRetail, HardysFunzone juga tidak mau ketinggalan untuk hadir dan memberikan warna baru bagi masyarakat Kabupaten Banyuwangi dengan menghadirkan mesin mainan terbaru sekaligus Wahana Edukasi Keluarga berupa Pesawat Boeing 737-300 dengan interior lengkap dan asli.

“Wahana edukasi ini merupakan wahana satu-satunya di Banyuwangi, hal ini sejalan dengan visi pemerintah Kabupaten Banyuwangi dalam menyosialisasikan Bandara Belimbing Sari," ujarnya.

Selanjutnya Ir. I Gede Agus Hardyawan, Presiden Direktur Grup HardysHoldings ditemui bersama Komisaris Utama, Ibu Ketut Rukmini Hardy,SP., menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan pemerintah dan masyarakat Kabupaten Banyuwangi.

Atas dukungan tersebut, katanya,  HardysMalls Basuki Rachmat Banyuwangi dapat hadir di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Banyuwangi untuk menawarkan konsep belanja nyaman, murah dan one stop shopping

“Kami mewakili Direksi dan Komisaris mengucapkan terima kasih atas semua proses yang berjalan lancar dan semoga HardysMalls Basuki Rachmat Banyuwangi benar-benar mampu hadir di tengah masyarakat sebagai alternatif belanja menyenangkan sekaligus menyerap lapangan pekerjaan” demikian Agus Hardyawan. (*)

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015