Jakarta (Antara Bali) - Ketua DPR RI Setya Novanto mengatakan telah menerima surat dari Presiden Joko Widodo terkait penunjukan Letjen TNI (Purn) Sutiyoso sebagai Kepala Badan Intelijen Negara menggantikan Letjen TNI (Purn) Marciano Norman.

"Beliau (Presiden Jokowi) menunjuk Pak Sutiyoso menggantikan Pak Marciano," katanya di Gedung Nusantara III, Jakarta, Rabu.

Dia menjelaskan pada Selasa (9/6) malam sudah berkomunikasi langsung dengan Presiden Jokowi di Solo terkait pergantian Panglima TNI dan Kepala BIN.

Menurut Novanto, kedua surat itu sudah diterima pada Selasa (9/6) malam dan akan segera ditindaklanjuti. "Akan segera ditindaklanjuti ke paripurna lalu diteruskan ke Badan Musyawarah DPR RI," ujarnya.

Menurut dia, nanti akan dilakukan uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI dan calon Kepala BIN yang telah ditunjuk Presiden.

Politikus Partai Golkar itu berharap semuanya berjalan dengan baik karena penunjukan tersebut merupakan hak prerogatif Presiden. "Mudah-mudahan berjalan baik karena merupakan hak prerogatif Presiden," katanya. (WDY)

Pewarta: Oleh Imam Budilaksono

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015