Barcelona (Antara Bali) - Luis Suarez mencetak gol pertamanya di liga setelah Barcelona menggilas Cordoba 5-0 dalam lanjutan La Liga di Camp Nou.

Lima gol Barcelona dicetak oleh Pedro menit dua, Suarez menit 53, Pique menit 80, serta Messi menit 82 dan 90+1.

Barcelona menguasai pertandingan sejak awal, tetapi bermain dengan tempo agak lambat. Hasilnya hanya satu gol tercipta pada babak pertama.

Menit 53 Suarez menggandakan keunggulan Barcelona. Iniesta mengumpani Pedro yang kemudian berlari ke kotak penalti dan memotong boal untuk diberikan kepada Suarez. Setelah itu, mantan pemain Liverpool itu mencetak gol pertamanya di La Liga. Barcelona 2-0 Cordoba.

Menit 80 pemain belakang Barcelona Pique membuat Barcelona di atas angin. Awalnya Xavi melayangkan tendangan bebas ke area berbahaya dari kiri dan mantan pemain MU itu melompat dan menyundul bola melewati kiper.

Dua menit kemudian giliran Messi yang mencetak gol keempat Barca di pertandingan ini yang kembali berawal dari set-piece. Xavi melepaskan tendangna pojok ke kotak penalti dan Cordoba gagal membersihkan bola. Messi mendapatkan bola sebelum menendang dengan kaki kanan ke pojok atas gawang.

Menit 90 Messi mencetak gol keduanya setelah menerima umpan dari Alba.

Barcelona menguasai 75 persen, sementara Cordoba 25 persen. Dengan tendangan ke arah gawang sembilan berbanding dua untuk keunggulan Barca. (WDY)

Pewarta: Oleh Okta Antikasari

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014