Istanbul (Antara Bali/AFP) - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, yang dikenal atas tindakan kerasnya terhadap penggunaan jejaring sosial dan teknologi seluler, pada Minggu mengkritik smartphone generasi baru Apple yakni iPhone 6. Ia menyebut ponsel tersebut sama seperti penerusnya, iPhone 5.

Erdogan mengatakan ia menyaksikan sendiri antrean pelanggan di toko penjualan produk-produk Apple saat ia berada di New York pekan lalu untuk menghadiri sidang Majelis Umum PBB.

“Produk ini (iPhone) hadir dengan model baru hampir setiap tahun,” ujar Erdogan dalam pidatonya di televisi saat berada di Istanbul.

“Namun sebenarnya, iPhone 6 tidak jauh berbeda dari versi tahun lalu,” ujar Erdogan.

“Sebenarnya bukan ponsel yang sedang dijual, namun merek ponsel tersebut.”

Erdogan dikenal keras terhadap teknologi baru dan jejaring sosial, meskipun beberapa menteri di pemerintahan Turki merupakan pengguna aktif Twitter.

Twitter dan YouTube sempat dilarang di Turki sebelumnya pada tahun ini setelah kedua situs digunakan oleh para penentang Erdogan untuk mengungkapkan tuduhan korupsi terhadap dirinya dan kroninya. (WDY)

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014