Gianyar (Antara Bali) - Anggota DPRD Kabupaten Gianyar Ngakan Putu Tirta Pramono mengusulkan pemindahan kantor pemerintah kabupaten setempat untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Gianyar perlu membangun perkantoran terintegrasi untuk peningkatan pelayanan publik," katanya di Gianyar, Bali, Selasa.

Menurut dia, kantor Pemkab Gianyar saat ini yang berada di pusat kota sudah tidak representatif lagi sehingga perlu dipindahkan ke kawasan Buruan, Kecamatan Blahbatuh.

"Contohlah Kabupaten Badung yang berhasil membangun pusat pemerintahan tersendiri di Mangupura," kata politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP ) itu.

Di kawasan Buruan, jelas dia, Pemkab Gianyar memiliki banyak aset. "PAD dan pihak ketiga yang menanamkan investasi di Kabupaten Gianyar banyak. Jadi tidak ada anggapan usulan pemindahan Pemkab Gianyar itu tidak masuk akal," ujarnya.

Selain itu, dia menambahkan bahwa di Kabupaten Gianyar banyak potensi pajak yang bisa digunakan untuk mewujudkan pembangunan pemerintahan yang baru.

"Kebetulan saat ini kami bersama eksekutif sedang membahas APBD Perubahan," kata Ngakan Putu.

Pihaknya akan menyampaikan usulan itu kepada Bupati Gianyar agar secepatnya direalisasikan. (WDY)

Pewarta: Oleh Gembong Ismadi

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014