Buenos Aires (Antara Bali) - Kendati Carlos Tevez tampil mengagumkan musim ini untuk juara Italia Juventus, namun ia tetap tidak mendapat panggilan masuk timnas, ketika Alex Sabella mengumumkan tim sementara berisi 30 pemain untuk putaran final Piala Dunia pada Selasa.

Tevez, yang telah 64 kali memperkuat timnas, mencetak 19 gol untuk Juventus ketika mereka mempertahankan gelar Liga Italia musim ini.

Namun itu tidak menjadi argumen kuat bagi Sabella untuk memanggil pemain 30 tahun ini untuk pertama kalinya sejak ia menjadi pelatih timnas menyusul kegagalan Argentina untuk menjuarai Piala America 2011 saat mereka bertindak sebagai tuan rumah.

Tevez, yang ambil bagian secara penuh untuk Argentina di Piala Dunia 2010, ingin kembali memperkuat negaranya namun kelihatannya penampilan terakhirnya untuk Argentina adalah saat ia gagal memasukkan gol pada adu penalti yang membuat Argentina disingkirkan tim yang kemudian menjadi juara Uruguay di perempat final Piala Amerika.

Sabella, yang memiliki waktu sampai 2 Juni untuk mengumumkan 23 pemain yang akan dibawanya ke Brazil, memilih untuk membiarkan pemain bintang Lionel Messi untuk memainkan peran yang dimainkannya seperti saat di Barcelona - yang membuat Tevez tidak masuk dalam rencana-rencananya.

Argentina - yang terakhir kali menjuarai Piala Dunia pada 1986 - menghuni Grup F bersama juara Piala Afrika Nigeria, tim debutan Bosnia, dan Iran. (AFP/ADT)

Pewarta:

Editor : I Nyoman Aditya T I


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014