Nusa Dua (Antara Bali) - Pemerintah Indonesia mengusulkan untuk memprioritaskan pembangunan infrastruktur sebagai salah satu upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia Pasifik.

"Usulan Indonesia untuk terus memprioritaskan pembangunan di bidang infrastruktur," kata Wakil Menteri Keuangan Mahendra Siregar di sela-sela pertemuan Tingkat Menteri Keuangan Kerja Sama Ekonomi Negara Asia Pasifik (APEC) di Nusa Dua, Bali, Jumat.

Menurut dia, selain prioritas pembangunan infrastruktur, pemberian fasilitas kredit perdagangan juga perlu ditingkatkan meskipun banyak bank berskala internasional kesulitan dalam likuiditas.

"Perdagangan dan investasi merupakan hal yang penting untuk pertumbuhan ekonomi," ucapnya.

Dia menjelaskan bahwa disamping mendorong gagasan untuk memperbaiki inklusi keuangan untuk memberikan akses besar kepada pengusaha kecil, keterlibatan yang lebih maksimal di sektor usaha kecil dan menengah juga perlu terus dilakukan.

"Itu untuk jangka menengah agar bagaimana kita bisa tetap mempertahankan momentum pertumbuhan ekonomi," jelasnya. (DWA)

Pewarta: Oleh Dewa Wiguna

Editor : Dewa Sudiarta Wiguna


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013