Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tabanan Rai Wahyuni Sanjaya menyalurkan bantuan sosial kepada penyandang disabilitas, penderita kanker dan penderita tuberkulosis di Wantilan Kantor Camat Kerambitan, Kamis.

Dalam acara tersebut, TP PKK Tabanan menggandeng organisasi yang bergerak di bidang kesehatan seperti Yayasan Kanker Indonesia cabang Tabanan, Perkumpulan Pemberantasan Tuberkulosis Indonesia Cabang Tabanan dan Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Tabanan.

TP PKK Tabanan memberikan bantuan sosial kepada 30 penyandang disabilitas yang berisi beras, minyak goreng, telur dan mie instan.

TP PKK juga memberikan bantuan sosial kepada 125 lansia berupa sembako, yakni beras, telur, minyak, sayuran, tempe dan tahu.

Perkumpulan Pemberantasan Tuberkulosis Indonesia memberikan bantuan kepada dua penderita tuberkulosis yang terdiri dari beras, gula, kacang hijau, susu, sarden dan mie instan.

Sementara Yayasan Kanker Indonesia memberi bantuan berupa beras, gula, kacang hijau, minyak goreng dan telur kepada empat penderita kanker sedangkan K3S memberikan dua buah kursi roda dan satu tongkat kaki empat untuk penyandang disabilitas.

Ketua PKK Tabanan Rai Wahyuni Sanjaya mengatakan kegiatan itu menjadi momentum penting untuk menggerakkan semangat gotong-royong dan kepedulian sosial di antara anggota masyarakat

Bakti sosial itu juga merupakan wujud kolaborasi bersama pemerintah Kabupaten Tabanan dalam memberikan dukungan kepada saudara penyandang disabilitas, penderita kanker dan tuberkulosis, untuk bangkit secara ekonomi setelah pandemi COVID-19.

Dia menambahkan, kegiatan itu dilakukan untuk membantu masyarakat dan wujud nyata dari komitmen Bunda Rai dalam mendukung dan membantu mereka yang membutuhkan, sejalan dengan upaya nyata TP PKK dalam memperkuat kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tabanan.

Selain memberikan dukungan dalam bentuk materiil, Bunda Rai juga memberikan dukungan secara moril.

“Saya sebagai ketua Dekranasda memberikan ruang kepada penyandang disabilitas dan penderita kanker yang memiliki usaha untuk ikut serta dalam pameran dalam berbagai kegiatan di Kabupaten Tabanan, seperti jualan kerajinan tangan, berjualan tanaman, kuliner dan lain sebagainya," kata Bunda Rai.*

Pewarta: Pande Yudha/Rolandus Nampu

Editor : Widodo Suyamto Jusuf


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023