Denpasar (Antara Bali) - PT PLN Distribusi Bali mencatat sampai saat ini sebanyak 39 dusun di wilayah Pulau Dewata itu belum teraliri listrik, sehingga kalau malam hari kondisinya gelap gulita.
"Dari jumlah 4.219 dusun di seluruh Pulau Dewata, sebenarnya sudah mencapai 4.180 dusun yang teraliri listrik. Jadi yang belum tinggal 39 dusun," kata Kepala Humas PT PLN Distribusi Bali Agung Mastika, di Denpasar, Rabu.
Dia menjelaskan, dari 39 dusun tersebut sebanyak 16 dusun dalam proses pemasangan jaringan listrik, sehingga tinggal 23 dusun lagi yang masih perlu menunggu untuk mendapatkan pelayanan, ujarnya.(IGT/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012
"Dari jumlah 4.219 dusun di seluruh Pulau Dewata, sebenarnya sudah mencapai 4.180 dusun yang teraliri listrik. Jadi yang belum tinggal 39 dusun," kata Kepala Humas PT PLN Distribusi Bali Agung Mastika, di Denpasar, Rabu.
Dia menjelaskan, dari 39 dusun tersebut sebanyak 16 dusun dalam proses pemasangan jaringan listrik, sehingga tinggal 23 dusun lagi yang masih perlu menunggu untuk mendapatkan pelayanan, ujarnya.(IGT/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012