Mantan juara Tour de France Jarlinson Pantano dijatuhi skors empat tahun karena terbukti positif setelah menjalani uji doping pada tahun lalu, demikian pernyataan UCI seperti dikutip Reuters.

Atlet berkebangsaan Kolombia itu sudah memutuskan pensiun dari dunia balap sepeda sejak Juni 2019, atau tepatnya dua bulan setelah diskors sementara karena hasil uji dopingnya menunjukkan positif untuk penggunaan EPO (erythropoietin).

Baca juga: Pebalap sepeda Prancis Gregorio diskors empat tahun karena doping
Baca juga: Balap sepeda vakum hingga Juni

Selain itu, pebalap berusia 31 tahun tersebut diskors oleh tim Trek-Segafredo setelah hasil uji dopingnya pada Februari 2019 lalu juga menunjukkan hasil positif.

"Pengadilan (UCI-Anti Doping) menyatakan Pantano bersalah karena telah melanggar larangan anti doping. Dengan demikian, dia diskors selama empat tahun," kata UCI melalui pernyataan yang dikutip dari Reuters, Rabu.

Pantano pernah memenangkan ajang balap sepeda bergengsi Tour de France 2016 dan menjadi juara pada kejuaraan uji coba nasional di Kolombia pada 2017.
 

Pewarta: Rr. Cornea Khairany

Editor : I Komang Suparta


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020