Dua wakil Indonesia dari sektor ganda campuran terhenti di babak pertama turnamen Malaysia Masters 2020 yang berlangsung pada Rabu (8/1), yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Tampil kurang memukau di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Praveen/Melati ditaklukkan pasangan tuan rumah Man Wei Chong/Tan Pearly Koong Le dalam dua gim dengan skor 18-21, 13-21.
Baca juga: Indonesia tempatkan tiga wakil di final bulu tangkis
Sejak gim pertama, penampilan Praveen/Melati sudah tidak maksimal. Tak sekali pun wakil Indonesia itu mampu mengungguli tuan rumah. Tanpa perlawanan yang berarti, Praveen/Melati pun kalah dengan skor 18-21.
Kekalahan pasangan unggulan kelima itu masih berlanjut di gim kedua. Praveen/Melati terus mendapat perlawanan dari Man/Tan dan pertahanannya pun dapat ditembus. Lagi-lagi Praveen/Melati kalah dengan hasil akhir 13-21.
Baca juga: Praven/Melati menuju emas ganda campuran
Selain Praveen/Melati, ganda campuran tim Merah Putih lainnya, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga gagal melaju ke babak dua setelah ditundukkan oleh pasangan Chinese Taipei Lee Yang/Yang Ching Tun dalam tiga gim dengan skor 18-21, 21-16, 18-21.
Berbeda dengan kedua pasangan tersebut, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sukses merebut tiket ke babak kedua turnamen bulu tangkis level Super 500 itu setelah menaklukkan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich dari Jerman dengan skor 21-16, 21-19.
Sementara itu, Indonesia masih memiliki satu wakil yang akan tampil di laga babak pertama Malaysia Masters 2020, yaitu Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet melawan pasangan tuan rumah Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020