Jakarta (Antara Bali) - AC Milan menelan kekalahan memalukan dari klub Ibu Kota Italia, AS Roma, dengan skor 0-2 pada pertandingan Liga Italia pekan ketujuh di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Minggu.

Pasukan Vincenzo Montella yang berbelanja banyak pemain baru pada bursa tranfer awal musin 2017 itu pun tertahan di peringkat tujuh  klasemen sementara dengan 12 poin, sedangkan AS Roma berada di urutan kelima mengumpulkan 15 poin.

Roma yang dilatih Eusebio Di Francesco, memimpin 1-0 berkat gol Edin Dzeko yang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti seusai meneruskan bola dari Lorenzo Pellegrini pada menit 72.

Gol dari Alessandro Florenzi menggandakan keunggulan Roma menjadi 2-0 setelah Radja Nainggolan melepaskan sepakan yang mengancam gawang Milan pada lima menit setelah gol pertama.

AC Milan semakin sulit mengembangkan permainan setelah Hakan Calhanoglu diusir wasit akibat melanggar Nainggolan pada 10 menit sebelum laga berakhir.

Giacomo Bonaventura dan Patrick Cutrone berupaya mencuri gol dengan melepaskan tembakan pada babak tambahan waktu, namun skor 2-0 untuk kemenangan Roma bertahan hingga laga usai, demikian Football Italia. (WDY)

Pewarta: Pewarta: Alviansyah Pasaribu

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017