Denpasar (Antara Bali) - Bentara Budaya Bali (BBB), lembaga kebudayaan nirlaba Kompas-Gramedia di Ketewel, Kabupaten Gianyar menggelar paduan suara "Ode Bulan Agustus" yang menampilkan sembilan kelompok untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan RI.

"Kesembilan kelompok paduan suara yang tampil memiliki berbagai kepiawaian olah vokal, keelokan musik, kerancakan tata gerak atau koreografi," kata Penata acara tersebut Putu Aryastawa di Denpasar, Selasa.

Ia mengatakan, kesembilan kelompok paduan suara yang berperanserta itu antara lain PSM Universitas Udayana, Bahana Suara UNDIKNAS, Voice of STIKOM Bali, Voice of Bali Choir, Gita Dewata Politeknik Negeri Bali, Ganeca Voice Universitas Mahasaraswati Denpasar, Gita Sri Kesari Warmadewa, Mahasvara ISI Denpasar, serta Bina Vokalia Bali Choir.

Paduan suara "Ode Bulan Agustus #3 itu selaras dengan tema utama Bentara Budaya tahun 2017 yakni  Untuk mu Negeri, Kita Garuda.

Masing-masing Kelompok Paduan Suara yang akan tampil Selasa malam (15/8) membawakan empat buah lagu, terdiri atas lagu-lagu bertema persahabatan, persaudaraan, semangat perjuangan nasionalisme dan lagu daerah.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, "Ode Bulan Agustus #3" ini tidak dimaksudkan sebagai sebuah kompetisi atau perlombaan paduan suara, namun yang penting menekankan perayaan kebersamaan dan kegembiraan menyambut HUT ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Putu Aryastawa menjelaskan, kelompok paduan suara yang tampil telah teruji dalam kegiatan lokal, nasional, maupun internasional. Voice of Bali (VOB) misalnya merupakan kelompok paduan suara independen yang sebagian besar beranggotakan mahasiswa di Bali.

Kelompok tersebut sempat meraih penghargaan internasional yakni "Gold Medal" untuk kategori "Pop & Jazz Choir" serta "Silver Medal" untuk kategori "Folklore" pada Bali International Choir Competition 2013.

Selain itu aktif mengikuti kompetisi, yang kerap tampil dalam berbagai kegiatan tingkat lokal, nasional, maupun internasional.

Putu Aryastawa menambahkan, demikian pula Bina Vokalia Bali yang telah berdiri 5 Agustus 1976 diinisiasi Prof Ida Bagus Adnyana Manuaba dan Prof. Ida Bagus Mantra dan Prof. Sudarminto. Bina Vokalia Bali telah mewakili Bali atau Indonesia di kancah kompetisi International seperti Australia, Jepang dan Rumania.

Selain itu menjadi pemenang utama di Rumania pada tahun 1993 dan Juara satu di Sydney Opera House, Australia di 1992. BVB juga mengantarkan anak didiknya untuk mengikuti ujian ABRSM (Associated Board of the Royal Schools of Music).

Sementara Paduan Suara Gita Dewata Politeknik Negeri Bali merupakan salah satu divisi dari UKM Kesenian Nasional Politeknik Negeri Bali. Paduan suara ini sering tampil dalam acara internal kampus seperti wisuda, dies natalis, dan upacara hari besar nasional, ujar Putu Aryastawa. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Ketut Sutika

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017