Tabanan (Antara Bali) - Wakil Bupati Tabanan, Bali, I Komang Gede Sanjaya, melepas kontingen Raimuna Nasional Tahun 2017 Gerakan Pramuka Kwarcab Tabanan di halaman depan Kantor Bupati setempat, Rabu.

"Kontingen ini akan mengikuti Raimuna Nasional Tahun 2017 di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta pada 13-21 Agustus 2017," kata Kepala Kwarcab Tabanan I Putu Santika dalam laporannya pada acara pelepasan itu.

Ia mengatakan Raimuna Nasional Tahun 2017 merupakan wadah kegiatan bagi Pramuka Penegak dan Pandega untuk menggalang rasa persatuan dan kesatuan bangsa, sekaligus mengembangkan kemampuan diri dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, dan scouting skil.

Selain itu, penampilan budaya daerah, karnaval Bhinneka Tunggal Ika, dan pameran budaya daerah. "Semuanya dikemas dalam bentuk kegiatan menarik dan menantang yang mengandung pendidikan," katanya.

Menurut Santika, Kontingen Raimuna Nasional Tahun 2017 dari Bali berjumlah 235 orang. Dari Kwarcab Tabanan berjumlah 28 orang putera dan puteri dengan pembina pendamping sebanyak dua orang.

"Dengan seleksi yang sangat ketat di tingkat cabang dan daerah, maka dari Kwarcab Tabanan terpilih 28 orang. Yang lolos seleksi berhak dan layak mengikuti Raimuna Nasional di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta," katanya.

Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, Bupati Tabanan mengharapkan Pramuka sebagai salah satu pilar pendidikan bagi kaum muda mampu berkontribusi secara nyata dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Melalui Pendidikan Kepramukaan, kita ingin membangun manusia yang berkarakter, membangun anak bangsa yang memiliki watak yang kuat, tangguh kepribadiannya, luhur budi pekertinya, serta selalu menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan," katanya.

Sanjaya yang juga Wakil Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Kwarcab Tabanan berpesan kepada peserta Raimuna Nasional untuk selalu menjaga kesehatan, membangun suasana yang gembira dan bersahabat. (WDY)

Pewarta: Pewarta: Pande Yudha

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2017