Yiwu berambisi jadi pusat komoditas kecil dunia

Pada bulan Oktober, Yiwu akanmenjadi tempat berkumpul para pebisnis dari seluruh dunia untuk mengeksplorasipeluang bisnis di sektor komoditas kecil Tiongkok

 

YIWU, Tiongkok (Antara/BUSINESS WIRE) -- Hanya dalam waktubeberapa dekade, Yiwu telah menjelma dari yang sebelumnya hanyalah sebuahdaerah kecil di Tiongkok Timur menjadi pusat e-commerce yang diakui sebagai ibukota komoditas kecil dunia.Dengan dukungan infrastruktur dan operasi bisnis yang solid, Yiwu kini menjadigudangnya komoditas kecil dunia.

 

Kereta kargo disepanjang Jalur Sutera Modern

sejak November 2014, pemerintah Tiongkok telah meresmikansembilan rute kereta, yang semuanya menghubungkan Yiwu dengan kota-kota disepanjang Jalur Sutera Modern, seperti Madrid, Teheran, Chelyabinsk, Mazar-eSharif, Riga, Minsk, London, dan Praha. Hasilnya, volume ekspor Yiwu kenegara-negara di sepanjang Jalur Sutera Modern tersebut pada tahun lalu naik4,86 persen menjadi USD 17,95 miliar, berkontribusi sebesar 51,78 persenterhadap total pendapatan ekspor Tiongkok.

 

Gudang penyimpananbagi negara-negara Jalur Sutera Modern

Dengan investasi infrastruktur "One Belt, One Road" sebesar USD 1,5 miliar, Yiwu siapuntuk mempercepat serangkaian proyek, yang meliputi Railway Logistics Center,Road Transport Center, Domestic Logistics Center, Road Harbor Logistics Center,Cross-Border Logistics Monitoring Center, dan Railway Traffic Hub. Selain itu,Yiwu pun akan menghadirkan zona perdagangan bebas khusus untuk komoditas kecilguna mendorong tingkat ekspor.

 

E-Commerce terusmeningkat

Sebagai kota e-commercepaling aktif di Tiongkok, volume e-commerce Yiwu mencapai USD 26,46 miliar pada2016 dan menjadi satu-satunya kota di Tiongkok yang memperoleh persetujuansebagai kota model e-commerce. Saatini, kota ini memiliki 255.000 toko online dan volume pengiriman barangmencapai sepertiga dari total pengiriman di Tiongkok. Dari total luas lahansebesar 6,4 juta meter persegi yang diperuntukan untuk sektor bisnis, lebih dari2,1 juta meter persegi diantaranya telah dialokasikan untuk sektor komoditas kecil. Sektor ini telahmenjadi yang terbesar di seluruh kota di Tiongkok selama 26 tahunberturut-turut.

 

China Yiwu International Commodities Fair (Yiwu Fair),sebagai pameran ekspor terkemuka di Tiongkok, telah digelar selama 22 tahun. Diedisi ke-23 tahun ini, yang akan diselenggarakan pada 21-25 Oktober 2017, eventini akan menghadirkan sesi khusus komoditas kecil dimana untuk para pembeli,pedagang grosir, pengecer, distributor, agensi ekspor-impor, dan pebisnisdigital. Event ini pun akan menghadirkan 14 kategori perdagangan, yakni:Perangkat Keras, Faislitas Kelistrikan, Perangkat Elektronik & Listrik,Gaya Hidup Pintar, Kebutuhan Sehari-hari, Kerajinan Tangan, Alat Tulis Kantor,Peralatan Olahraga & dan Produk Luar Ruangan, Pakaian & Sepatu, PakaianRajut, Ornamen dan Aksesoris, Sepatu, Produk Hewan Peliharaan, dan AksesorisKendaraan.

 

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi  http://en.yiwufair.com/

 

Baca versi aslinya di businesswire.com:

http://www.businesswire.com/news/home/20170829005504/en/

 

Kontak

 

Yiwu China Commodities City Exhibition Co., Ltd.

Joshua Zhong, +86 579-85415525

zy@yiwufair.com

 

 

Sumber: Yiwu China Commodities City Exhibition Co.,Ltd.  

 

Pengumuman inidianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya.Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus denganpenunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yangdimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2017